batuyang.web.id, Batuyang 16 Juni 2022 Bertempat di Aula Desa Batuyang diadakan MUsyawarah Desa dalam rangka pembentukan tim penjaringan dan penyaringan perangkat Desa Batuyang yang terdiri dari Kawil Batuyang Daya2, Kawil Batumas, Kawil Padamara Daya, dan KASI Pemerintahan. Hal ini tidak terlepas dari sudah lamanya tebentuk wilayah definitif dari wilayah yang dimaksud tapi belum juga ada pejabat atau kepala kewilayahan yang bertanggung jawab atas wilayah tersebut. Keterlambatan dari penjaringan dan penyaringan ini juga disebabkan karena adanya kejadian luar biasa yaitu pandemi covid19 sehingga semua kegiatan Desa pada saat itu harus difokuskan untuk penanganan covid19 dan tidak memungkinkan untuk mengadakan programm yang lainnya.
Selain dari penjaringan Kepala Wilayah, akan diadakan juga untuk penjaringan dan penyaringan KASI Pemerintahan, dikarenakan KASI Pemerintahan sebelumnya telah diberhentikan karena berhalangan permanen. Hal ini juga dipandang sangat penting karena tanpa adanya salah satu komponen Pemerintahan Desa maka akan sulit untuk Pemerintahan Desa itu maksimal dalam hal menjalankan programnya.
Diharapkan dengan Pembentukan Panitia ini akan terbentuk transparansi daripada pengadaan kegiatan ini.